Friday, March 11, 2022

Bagaimana Cara Mendaftar / Membuat Akun Blurt?

 Mungkin ada di antara rekan pembaca semua yang bertanya-tanya... Bagaimanakah cara mendaftar/membuat akun Blurt? Untuk membuat akun di Blurt, silakan baca tulisan ini sampai tuntas ya...

1. Jika Anda adalah pengguna Steemit yang sudah memiliki akun sejak sebelum Prefork Era (Juli 2020), maka Anda otomatis terdaftar sebagai pengguna Blurt. Silakan login menggunakan username dan password yang Anda miliki di Steemit.

2. Bagi Anda pengguna baru, maka Anda bisa mendaftarkan akun baru disini: https://joinblurt.com/. Untuk keperluan pendaftaran, ada fee sebesar 10 Blurt atau bisa juga menggunakan coin lain sekitar $3.



Khusus Anda yang membaca postingan ini, saya akan membuatkan akun Blurt untuk Anda secara gratis. Saya akan mendaftarkan akun Blurt untuk teman-teman semua dengan gratis. Tidak hanya itu, akan saya beri bonus 10 Blurt di masing-masing akun teman-teman semua.

Jika berminat, silakan isi Google Form di tautan ini, segala info terkait username, posting key, dll akan saya kirimkan via email nantinya. Klik tautan ini untuk mengisi form registrasi: https://forms.gle/z1AfVCBg6SUEgnQeA

Setelah akun jadi, nanti Anda bisa mengubah sendiri password (key) Anda sendiri. Semoga bermanfaat.

Salam

@maskuncoro

No comments: